
Kingdom Cup
1 - 30 April

Kejuaraan Global April : Kingdom Cup!
Kejuaran Global The Silph Arena keempat dimulai tanggal 1 April! Dengan begitu, kesempatan baru untuk membuktikan keahlian dan meningkatkan peringkat pemain lokal dan globalmu telah datang. Kingdom Cup - terinspirasi dari Pokémon yang hidup di era naga - tidak memiliki perubahan aturan dari Tempest Cup bulan Maret. Inilah yang perlu kamu tahu:
Apa itu Kingdom Cup?
Setiap bulan, Silph Arena mengadakan Kejuaraan selama sebulan penuh - yaitu turnamen PvP 'bertema' yang didesain khusus - untuk memberikan tantangan kepada puluhan ribu Trainer di seluruh dunia dalam berkompetisi dan membuktikan bahwa mereka yang terbaik. Silph Arena adalah jaringan global terbesar di dunia untuk permainan turnamen Pokemon GO TM.
Selama periode Kejuaraan (1 - 30 April), komunitas Silph League lokal akan menyelenggarakan dan mencatat Turnamen spesial menggunakan website Silph.gg secara gratis. Kemenangan dan kekalahan di turnamen lokal ini memengaruhi ranking kalian untuk klasemen lokal maupun global - dan bahkan kalian berkesempatan untuk diundang dan bersaing di Kejuaraan Regional maupun Dunia dalam event GO Fest 2019 & Safari Zone!
Temukan turnamen lokal di dekatmu melalui Tournament Map!
Peraturan Kingdom Cup
Kingdom Cup memiliki beberapa aturan khusus (dirancang untuk memberikan tantangan dan keseruan) yang berbeda dari pertempuran PvP yang sifatnya umum di Pokemon GO:
- Peserta memilih 6 Pokémon untuk bertanding (dan mendaftarkan mereka sebelum turnamen dimulai). Battle Party yang digunakan harus terdiri dari 6 Pokemon tersebut.
- Pertandingan dimainkan di Great League: hanya Pokemon dengan CP sampai dengan 1500 yang diizinkan bertanding.
- Hanya Pokemon dengan setidaknya satu dari jenis berikut yang dibolehkan: Fire, Ice, Dragon, or Steel.
- Hanya satu dari setiap spesies Pokemon yang diizinkan dalam membentuk 6 pokemon di tim kalian. (Tidak boleh duplikat spesies!)
- Menggunakan Peraturan The Silph Arena.
Luangkan waktu sejenak untuk meninjau Peraturan Arena yang ada di tautan di atas - ada beberapa klarifikasi baru sehubungan dengan kesulitan teknis dan undian lemparan koin opsional untuk menentukan lawan yang mengirim undangan battle, karena diduga ada keuntungan dalam pemilihan urutan.
Cara Partisipasi
Pendaftaran untuk Kejuaraan April akan tersedia untuk para ketua komunitas lokal mulai 18 Maret - tetapi Kingdom Cup harus dijadwalkan untuk tanggal antara 1 April sampai dengan 30 April. Temukan turnamen di dekat Anda melalui Peta Turnamen!
Soal Sering Ditanya (SSD/FAQ)
Pertanyaan Ketua Komunitas:
Bagaimana Cara Mengadakan Turnamen Kingdom Cup di Komunitas Saya?
Cukup masuk ke Silph.gg dengan akun Ketua Komunitas yang resmi dan buatlah turnamen Kejuaraan di halaman manajemen komunitasmu. Kamu akan diberikan url RSVP yang dapat dibagikan dengan komunitas dan, pada hari turnamen, akan digenerate join code
untuk mengkonfirmasi para pendaftar turnamen. Untuk panduan untuk menyiapkan turnamen di Silph.gg, klik disini.
Bagaimana Cara Menjadi Host Resmi Turnamen di Silph.gg?
Semua admin komunitas Silph League Discord hanya perlu menambahkan diri mereka sebagai 'Admin Turnamen' melalui bot Discord @SilphRoad
:
- Pada Discord, gunakan perintah
@SilphRoad add-turnamen-admin @username#0000
di channel#silph-league
kalian. (dan harus re-log dari Silph.gg)
Channel dan grup admin Telegram secara otomatis diotorisasi di Silph.gg.
Dapatkah saya menyelenggarakan banyak Kingdom Cup di komunitas lokal pada bulan April?
Bisa. Namun, hanya kejuaraan yang pertama diikuti dalam satu periode yang akan tercatat ke dalam ranking klasemen.
Apakah Kingdom Cup harus diselenggarakan pada tanggal tertentu?
Hari apapun pada1 April sampai dengan 30 April 2019, adalah waktu yang diperkenankan untuk membuat Kingdom Cup di komunitas kamu. Halaman registrasi turnamen tidak akan memperbolehkan Kejuaraan anda pada waktu atau tanggal yang tidak benar - jadi selama kamu dapat membuat turnamen di Silph.gg, maka tanggal dan waktu tersebut sudah benar.
Saya adalah ketua komunitas di Grup Facebook (atau platform lain seperti Slack, Line, dll). Bagaimana cara saya menjadi host Kingdom Cup untuk komunitas saya?
Tim Silph Arena sedang bekerja untuk memungkinkan komunitas non-Discord / Telegram menjadi host kejuaraan. Nantikan info selanjutnya!
Pertanyaan Peserta:
Bagaimana Cara Mengadakan Turnamen Kingdom Cup di Komunitas Saya?
Temukan Kejuaraan lokal yang diselenggarakan oleh komunitas di dekat Anda melalui Tournament Map dan baca detail acara di halaman RSVP acara!
Seberapa pentingkah Kejuaraan Bulanan untuk Ranking Saya?
Sangat penting. Perhitungan ranking Silph Arena yang utama berasal dari performa peserta dalam kejuaraan global. (Karena hal ini memungkinkan untuk mengontrol sekaligus mengamati skenario kompetitif untuk setiap pemain)
Mengapa Kingdom Cup (dan semua turnamen ranked non-Cup) bertanding di Great League?
Great League (maks CP 1500) menyediakan sarana bermain dengan banyak pilihan bagi mereka yang kreatif dan kompetitif. Hal ini juga memungkinkan lebih banyak pemain kasual untuk bergabung dalam turnamen saat gathering dan memiliki peluang yang sama untuk bersaing dengan Trainer level 40 yang sering menggunakan Pokemon Legendaris level 40. Great League juga dapat mengantisipasi Pokemon yang biasa ditimbun dari hasil manipulasi lokasi GPS ('spoof'), sehingga menutup celah bagi mereka untuk dapat lebih unggul.
Dimana saya dapat mempelajari lebih lanjut tentang ranking global?
Info selanjutnya akan segera hadir - sambil menunggu, kamu bisa membaca halaman berikut ini:
Tentang Musim Kompetisi 2019 »